Breaking News

Diduga Rehabilitasi SDN 13 Tanjung Batu Proyek Siluman dan Tidak Sesuai RAB

Reporter: Iik

Ogan Ilir | Gerbang Indonesia – Diduga rehabilitasi empat ruang kelas Sekolah Dasar Negeri (SDN) 13 Tanjung Batu, proyek siluman dan tidak sesuai Rancangan Anggran Belanja (RAB) pasalnya proyek dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut sebesar Rp.780.000.000 tidak ada papan proyek, lantai lama tidak dibongkar, rangka baja tidak SNI C 0,75 tidak ada cor balok dan masih banyak yang lainnya.

“Kami cuma bekerja di sini pak, soal papan proyek tidak tau, lantai memang tidak di bongkar, apa yang di suruh kerjakan ya kami kerjakan, pemborongnya saja tidak pernah datang kesini,”ujar tukang saat di wawancarai awak media di lokasi proyek.

Di tempat terpisah Kepala SDN 13 Tanjung Batu membenarkan kalau lantai lama tidak dibongkar dan tidak ada papan proyek.

Baca juga:  Melarikan Diri ke Hutan, Kini Terduga Pelaku Pencabulan Terhadap Anak Kandung Sendiri di Kecamatan Kindang Berhasil Diamankan Polres Bulukumba

” Ya pak kami tidak tau berapa kontrak proyek itu sebab tidak ada papan proyek, lantai lama dibongkar atau tidak kami juga tidak tau karena tidak punya RAB nya, pemborongnya siapa belum tau cuma yang kami tau namanya Faisal,”terangnya.

Sementara ketika di hubungi via telp seluler PPK Dinas Pendidikan Sayadi mengatakan kalau akan memanggil pengawasnya jika tidak dibongkar kualitas lantai masih kuat atau tidak.

Baca juga:  Kunker DPC LSM BAKORNAS Kabupaten Bogor Disambut Baik Oleh Camat Sukajaya Drs Rosidin, M.Si

“Kita akan panggil pengawasnya karena dia orang teknis lebih paham kalau saya hanya PPK nya saja, jadi aku mau tanya dulu dengan pengawasnya secara teknis sesuai atau tidak, kalau ada anggaran pembongkaranya ambil sama kamu, aku tau makna omongan kau itu,” tuturnya.(SN)

Check Also

Video Ceramahnya Viral, Ini Profil Penghulu Asal Malang KH Anas Fauzie

Video Ceramahnya Viral, Ini Profil Penghulu Asal Malang KH Anas Fauzie

gerbangindonesia.com Sebuah video yang diunggah seorang kepala sekolah memberikan ceramah pernikahan menjadi viral di media …